Wisata Edukatif Murah Meriah

Paling sulit cari tempat wisata yang tidak hanya menarik tetapi juga mengandung unsur edukasi buat anak. Buat para emak, mungkin pernah mengalami bagaimana susahnya cari tempat wisata seperti ini. Ngubek-ngubek seharian di internet, mana yang kira-kira tempatnya asyik, tidak terlalu jauh dan yang pasti murah meriah. 

traveling murah
Kemana lagi yak minggu ini?
Sebagai ibu, tentunya senang kalau anak-anak menikmati liburannya dengan ceria. Hanya saja terkadang tempat wisata seperti ini sulit ditemukan, apalagi di daerah Cilegon dan Serang, yang kebanyakannya wisata mall atau kulinet. Bisa juga sih sebetulnya wisata alam, karena daerah Banten kaya akan wisata alamnya. Hanya saja jauh dan jalanan jelek! Ah, alasan aku kali yak yang bosan dengan pantai, karena setiap hari kerja pun, pantai bisa terlihat jelas dari tempat kerja. Biasa, terkadang rumput tetangga terlihat lebih hijau. 


Setiap Sabtu dan Minggu, alhasil, berpikir keras, mau kemana yak kali ini? Masa keliling mall lagi? Atau seharian di rumah? 


Tetapi akhirnya aku berpikir, bahwa wisata edukasi tidak melulu harus ke tempat yang mahal, jauh, atau yang fasilitasnya lengkap. Tidak mesti harus ke science center, kidzania, taman mini, museum dan sebagainya. Keseharian kegiatan yang membuat mereka terkesan, takjub, merangsang pertanyaan mereka, bisa dibilang wisata edukatif juga. Ya tentunya bagus seandainya memungkinkan ke tempat-tempat seperti disebut di atas. 


Nah, hal-hal seperti berikut, walaupun sederhana dan mungkin buat banyak orang tidak menarik, tetapi buat Caca dan Aisya merupakan pengalaman tersendiri. 

1. Naik Kereta 

Naik Kereta? Yup! Pulang pergi Cilegon - Tanah Abang dengan kereta ekonomi di pagi hari, dan pulang kereta AC ekonomi dari Tanah Abang. Ah, ini mah sebetulnya emaknya yang pengen belanja ke Tanah Abang. Haha. 

Tapi betul lho, anak-anak merasa senang menaiki kereta api pertama kalinya. Walaupun kereta berhenti di setiap stasiun dan sampai siang hari di Tanah Abang (iyalah, Rp5.000, masa ingin cepat!), anak-anak ceria mengamati kondisi sekitarnya. Penumpang yang naik turun, suara peluit kereta api, penjual asongan, atau ibu sebelah yang ngomong ngga berhenti-berhenti. Dari wajah anak-anak yang serius mengamati dan bisikan pertanyaannya, menunjukkan keantusiasan mereka. 


2. Naik Bis Luar Kota 


traveling murah
Heboh di bis antar provinsi
Pengalaman menaiki bis luar kota dari Cilegon - Bandung menaiki bis antar provinsi yang luas dan bis Bandung - Cilegon, juga memberikan pengalaman berbeda buat Caca dan Aisya. 

Sebetulnya buat emaknya juga sih, yang baru kali ini naik bis lintas provinsi Aceh - Bandung, dan tercengang dengan lamanya perjalanan dan keakraban para penumpangnya. 


Lain halnya saat naik bis dari Bandung ke Cilegon. Anak-anak terpana, melihat para penjual asongan yang menawarkan dagangannya. Saat pedagang menaruh donat atau kacang di pangkuannya, Caca bertanya, "emang kita beli Bu?" 


"Kalau mau beli, nanti dibayar. Kalau tidak beli juga tidak apa - apa, nanti dikembalikan saja," jelasku. 


"Kok aneh sih Bu, ngga mau beli kenapa dikasih ke Dede?" lanjut Aisya. 

"Biar yang mau beli bisa melihat - lihat dulu sebelum beli," jawabku lagi. 

Belum lagi saat ada penyanyi jalanan yang membawakan lagi Ebiet G. Ade, mereka cekikikan, karena si penyanyi terlihat begitu penghayatan menyanyikan lagunya. Aku juga agak tersenyum mendengar lagu tentang permintaan suami agar istrinya menjaga kehormatan selama ditinggalnya, entahlah kata penyanyinya itu lagunya ust. Jeffry al Bukhori. Yang bikin tercengang sih, sebelum menyanyikan lagu, diawali dengan pesan-pesan dan puisi. Rangkaian kata pengantarnya bagus sekali, cocok dengan lagu yang dinyanyikannya. 

Setelah menyanyikan 5 lagu, Anak-anak berlomba-lomba menjatuhkan uangnya di kantung plastik penyanyi jalanan ini. Aisya dengan senang dan bangganya bilang, "Ibu, kepala aku diusap, didoa'in lho." 


Mendengar alunan lagu penyanyi jalanan ini mengingatkan dulu zaman waktu masih kuliah di Bandung. 

Selain pedagang makanan, buku dan majalah, penyanyi bis kota, ternyata jualan di bis sekarang tambah bervariasi. Charger, powerbank, sampai buku trik sulap ada. Caca sampai penasaran membeli buku yang tadinya tidak ada gambar menjadi ada gambar kemudian menjadi berwarna, karena kehebohan penjualnya yang memperagakan barang dagangannya. 


Banyak pelajaran yang bisa di ambil, bagaimana memilih bis di terminal berdasarkan jurusan, menolak dengan halus penjual barang, melihat keterampilan orang berbicara, bernyanyi dan berpuisi, dll. 

3. Naik Angkot 

traveling murah
Ngangkot yuk!
Haha, naik angkot jadi wisata edukatif juga? Di Serang, rute angkot suka - suka penumpangnya, begitulah yang kupelajari pas pertama kali menginjakan kaki di daerah Banten ini. Kalau tidak bersama teman, ogah deh naik angkot di Serang, secara jalurnya membuat bingung. 

Suatu ketika ingin ke Rumah Dunia di daerah Serang, tetapi si Akang harus jaga warung. Ya, akhirnya memberanikan diri naik angkot bersama Caca dan Aisya. Naik turun angkot, bertanya rute sana sini, ngobrol dengan sesama penumpang angkot, berjalan melewati sawah dan menemukan tumbuhan unik. Perjalanan ini mereka sebut "berpetualang di Serang", haha. Sore harinya, mereka sibuk bercerita pada ayahnya, bagaimana mereka menemukan buah yang aneh. Itu loh, biji yang suka dipakai buat tasbih, apa yak namanya? Kok aku lupa. Bentuknya bulat kecil berwarna putih. 


4. Belanja di Pasar / Supermarket
traveling murah
Ayo, cabenya dihitung!
Aku pikir, belanja di pasar ini, bisa dijadikan wisata edukasi dan harus diperkenalkan sedini mungkin. Kedua anakku berbeda, yang bungsu sangat menikmati berada di pasar, sedangkan yang sulung 180o dibandingkan si kecil. Melewati daerah yang becek, teriak-teriak sambil mengangkat kaki tinggi-tinggi, dan jika melewati area ikan, daging atau ayam, sibuk menutup hidungnya. Ini bagaikan Amber dan Sofia di Sofia the first. Amber yang pemilih dan Sofia yang sederhana. 

traveling murahDi pasar, anak bisa belajar mengenai jenis-jenis sayuran, buah-buahan, lauk pauk, juga mengamati prilaku penjual dan pembeli. Tidak hanya itu, anak juga bisa belajar matematika sederhana. 

Belanja di supermarket pun, saat belanja bulanan, kita bisa bawa si kecil. Suruhlah dia memilih buah-buahan sendiri, memasukan ke dalam kantong plastik, menghitung buah, dan menimbangnya. Minta juga anak-anak membayar di kasir, sambil kita amati. Nah, semua kegiatan bisa jadi kegiatan edukatif bagi anak-anak kan?

5. Bermain di Taman Kota 


traveling murah
Olahraga di Krakatau Junction

Setiap kota pasti mempunyai taman kota, atau area umum yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk berkumpul atau melakukan kegiatan positif lainnya. 

Bandung mempunyai gubernur dan walikota yang peduli akan manfaat ruang publik terbuka. Di Bandung banyak taman yang bisa dimanfaatkan masyarakat sekitar. Ada alun-alun Bandung, taman lansia, taman film. Bandung tea, meuni hebring! 


traveling murah
Sore di alun-alun Serang
Nah, kalau di Cilegon, ada jogging track di kawasan propelat KS. Tiap hari Minggu, ada car free day, juga kegiatan senam bersama. Anak-anak bisa bermain menggunakan fasilitas mainan yang ada di kawasan Krakatau Junction, atau bermain inline skate. 


Nah itu area publik di Cilegon. Di Serang ada taman kota yang lebih besar, di dekat alun-alun. Banyak warga memanfaatkan alun-alun kota Serang untuk berbagai macam kegiatan, dari hanya sekedar bermain, latihan karate, ada juga group cosplay loh. Kalau di kota lain seperti apa taman kotanya? 

Itulah contoh kegiatan-kegiatan edukatif murah meriah yang bisa dilakukan bersama anak-anak. Masih banyak sebetulnya kegiatan edukatif lainnya. Sharing yuk, kegiatan edukasi apalagi yang biasa dilakukan bersama anak-anak...

2 komentar:

  1. Seneng banget baca artikelnya.
    Bener banget nih, wisata gak perlu mahal dan jauh. Saya paling sering ngajak anak2 jalan ke pasar tradisional pulangnya naik delman. Hehe..

    Kalau di malang, wisata murah tapi edukatif adalah pergi ke museum. Apa di Serang juga ada museum?

    BalasHapus

Terima kasih telah berkomentar. Silahkan tinggalkan jejak, ya.

Follow my media social for any update of articles
Twitter: @mandalagiri_ID
Instagram: mandalagiri_ID

 

Ads

Followers

Ads

Warung Blogger

Hijab Blogger

Kumpulan Emak Blogger

Ads

IDCorner

ID Corners

Fun Blogging

Fun Blogging

Blogger Perempuan Network

Blogger Perempuan